Polisi Tembak Mati Bocah 14 Tahun

Ilustrasi PenembakanPalapa News- Anggota Kepolisian Kota New York, Amerika Serikat (AS), menembak mati seorang remaja berusia 14 tahun.

Polisi terpaksa menembak karena remaja tersebut sebelumnya mengejar dan menembak sejumlah orang pada Minggu (4/8/2013) kemarin.

Insiden itu berawal ketika dua petugas polisi Kota New York mendengar suara tembakan sekitar pukul 3.00 dini hari. Saat mereka mencari asal suara tembakan, mereka melihat remaja yang diketahui merupakan warga Bronx, bernama Shaaliver Douse, menenteng pistol sembilan milimeter, tengah menembaki seorang remaja lainnya.

“Mereka memerintahkan anak itu menjatuhkan pistolnya, dan mereka memperkenalkan diri sebagai polisi, namun remaja itu tidak menurutinya,” seperti dikutip dari pernyataan Kepolisian Kota New York.

“Seorang dari petugas itu menghabiskan satu putaran senjata dinasnya, dan mengenai remaja itu di bagian rahang bawah bagian kiri. Remaja itu dinyatakan tewas di TKP,” seperti dilansir dari Asiaone.com.

Kedua petugas tersebut berusia sekitar 26 dan 27 tahun, dan baru bekerja sebagai petugas polis selama tujuh bulan.

Mereka dilarikan ke rumah sakit karena mengalami trauma dan keluhan telinga berdering. Sebuah senjata api semi-otomatis hitam (Astra A100-9mm) ditemukan di tempat kejadian.(tbn/iwa)

Komentar Anda

comments