Takut Error, Kominfo Terapkan Sistem Teknologi Canggih pada PPDB SMP 

Palapanews.com- Pemerintahan Kota Tangerang mulai berbenah dalam menghadapi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online tingkat SMP. Seperti diketahui pelaksanaan prosesi pendaftaran PPDB di Kota Tangerang mulai dibuka sedari tanggal 3 – 5 Juli 2018.

Kepala Dinas Komunikasi Informasi (Kominfo) Kota Tangerang, Tabrani menyatakan jajarannya siap untuk menggelar PPDB pada tahun ini. Sejumlah persiapan seperti uji coba atau simulasi sudah dilakukan.

“Kami menerapkan sistem canggih. Sistem teknologinya dari Dinas Kominfo yang menangani,” ujar Tabrani.

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi agar kejadian pada tahun kemarin tidak terulang lagi. Pada tahun kemarin PPDB SMP di Kota Tangerang mengalami kacau balau.

“Tahun kemarin server hanya ada 3, sekarang disiapkan 6 server. Itu juga ditambah 4 server di Kantor Dinas Kominfo. Jadi total 10 server,” ucapnya.

Tabrani menganalogikan penerapan sistem teknologi canggih ini seperti layaknya di jalan Tol. Jika mengalami kemacetan atau tersendat, bisa dibuka jalur server lainnya.

“Kalau semakin banyak yang akses dan terjadi kemacetan, kami sudah siapkan server lain agar para pendaftar bisa masuk,” kata Tabrani. (ydh)

Komentar Anda

comments