Walikota Tangerang Cek Kesiapan Para Calon Pengibar Bendera Merah Putih

Palapanews.com Untuk mengetahui kesiapan dan kesigapan para Calon Pengibar Bendera  saat HUT RI ke-72 pada 17 Agustus 2017 mendatang, Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah melakukan dialog dengan 95 Calon Pengibar Bendera di Kota Tangerang.

Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah mengatakan, untuk mengibarkan Bendera Merah Putih pada saat HUT RI merupakan sebuah amanah yang harus dilakukan demi menciptakan rasa nasionalisme yang sangat tinggi.

“Kalian merupakan siswa siswi terbaik di Kota Tangerang karena memiliki kesempatan (amanah) untuk mengibarkan Bendera Merah Putih,” kata Arief.

Arief juga menyampaikan rasa terimakasih kepada para pembina yang berasal dari Polres Metro Tangerang karena telah mendampingi para siswa-siswi sejak 3 Agustus 2017 lalu.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang, Dedi Suhada menerangkan, jika para Calon Pengibar Bendera Merah Putih Ini terus melakukan latihan di Lapangan Ahmad Yani yang didampingi dari Polres Metro Tangerang Kota.

“Latihan ini untuk melatih kesiapan para Calon Pengibar Bendera Merah Putih mulai dari fisik, kekompakan hingga mental,” ringkasnya. (ydh)

Komentar Anda

comments